Pelatihan Pengelolaan Jurnal PAUD dengan Akreditasi Terbaru dan Perjanjian Kerja Sama
Kamis (10 Februari 2023) Senin-Rabu, 30 Januari-1 Februari 2023, Perkumpulan Pengelola Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini (PPJ PAUD) Indonesia mengadakan pelatihan di University Hotel, Yogyakarta. ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal yang dimiliki oleh Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) IAIN Kudus (https://journal.iainkudus.ac.id/index.php/thufula) menjadi salah satu rumah jurnal yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Selama tiga hari, editorial team dari rumah jurnal Thufula, Novita Pancaningrum, M.Pd., Enny Yulianti, M.Pd., dan Pasiningsih, M.Ed. Â menghadiri pelatihan yang bertema Pengelolaan Jurnal PAUD Menggunakan Panduan Akreditasi Terbaru. Â
Beberapa narasumber yang kompeten dihadirkan untuk memberikan pemahaman yang mendalam kepada peserta yang terdiri dari rumah jurnal PAUD/ PIAUD dari berbagai institusi perguruan tinggi yang ada di Indonesia termasuk Thufula yang saat ini masih menunggu hasil evaluasi pengajuan reakreditasi Jurnal Thufula. Narasumber pertama, Ketua Rumah Jurnal Indonesia (RJI), Dr. Arbain, S.Pd., M.Pd., hadir untuk memberikan materi terkait pengelolaan metadata pada Open Journal System (OJS). Narasumber kedua, Moch. Fauziddin, M.Pd., selaku ketua PPJ PAUD menyampaikan materi terkait problem solving Pengelolaan OJS dan teknik layout. Selanjutnya, narasumber ketiga yaitu Yoga Dwi Arianda, S.T., berbicara terkait penilaian baru akreditasi jurnal nasional. Terakhir, narasumber keempat, Hafidz, M.Pd.I, membahas tentang berbagai isu terkini yang bisa dikembangkan dalam artikel jurnal.
Pada pelatihan ini Thufula juga berkesempatan menandatangani perjanjian kerja sama dengan Asosiasi Program Studi PAUD Perguruan Tinggi Muhammadyah Aisyiyah, Asosiasi Pendidikan Guru (APG) PAUD Indonesia, dan Perkumpulan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PPIAUD). Pelatihan ditutup dengan acara pengukuhan guru besar Prof.Dr. Sigit Purnama, M.Pd., selaku pengawas  PPJ PAUD (Pasiningsih).