Musyawarah Mahasiswa dan Laporan Pertanggungjawaban IV Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PIAUD IAIN Kudus Periode 2022
(Kamis, 12/01/2023) Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) IAIN Kudus mengadakan Musyawarah Mahasiswa (MUSMA) IV dan laporan pertanggungjawaban HMPS PIAUD periode 2022 yang dilaksanakan di ruang SBSN lantai I Fakultas Tarbiyah, IAIN Kudus pada hari Selasa, 10 Januari 2023.
Dalam sebuah organisasi mahasiswa, evaluasi dan pertanggung jawaban merupakan hal yang mutlak. Hal ini juga berlaku untuk HMPS PIAUD, IAIN Kudus yang dalam periode ini dipimpin oleh Rindy Antika, mahasiswa semester 5. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan rutin setiap tahun. Tahun 2022 merupakan periode IV MUSMA dilakukan oleh HMPS Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) IAIN Kudus.
Kegiatan dihadiri Ketua Prodi PIAUD IAIN Kudus, Ahmad Fatah, S.Pd.I., M.S., Sekretaris Prodi, Dr.Ashif Az Zafi, M.Pd.I., beberapa dosen, delegasi mahasiswa PIAUD,dan tamu undangan. Acara dimulai pukul 09.00. Setelah opening ceremony, acara dilanjutkan dengan sidang I,II,III,dan IV yang dipimping oleh Senat Mahasiswa (SEMA) Fakultas Tarbiyah. Sidang I tentang tata tertib persidangan, sidang II tentang laporan pertanggungjawaban, sidang III tentang AD/ART dan sidang ke IV tentang pemilihan ketua HMPS PIAUD IAIN Kudus dan tim formatur. Organisasi merupakan senjata utama dalam melatih kemampuan kepemimpinan seseorang (anonymous). (Ifroatul)